10 Contoh Boros Energi yang Dilakukan Tanpa Sadar


Disadari atau tidak, perilaku contoh boros energi memang cukup banyak di Indonesia. Masih ada yang tidak memperhatikan bahwa pemborosan ini bisa melukai alam pada masa yang akan datang.

Maka dari itu, sebagai manusia penting sekali bagi kita untuk memulai penghematan energi. Jika bisa, perilaku ini harus dikampanyekan, minimal kepada lingkungan keluarga. Atau, kalau memang mungkin bisa di lingkungan sekitar.

Contoh Boros Energi yang Dilakukan Tanpa Sadar

Kami akan membahas contoh perilaku pemborosan energi. Selamat menyimak.

Daftar contoh boros energi yang sering dilakukan tanpa disadari

Daftar contoh boros energi yang sering dilakukan tanpa disadari

Ada banyak contoh perilaku yang memperlihatkan pemborosan energi. Berikut ini adalah beberapa di antaranya:

1. Membiarkan lampu menyala padahal tidak dipakai

Ini adalah contoh yang paling sering dilakukan oleh mayoritas orang Indonesia. Di mana setiap ruangan yang memiliki lampu tidak segera dimatikan selesai digunakan. Selain itu, kadang ada juga yang sengaja tetap membiarkan lampu menyala saat siang hari.

Hal semacam ini merupakan bentuk pemborosan terhadap listrik dan bisa berdampak buruk di masa yang akan datang.

Sebagai solusinya, buatlah rumah dengan bukaan yang luas sehingga cahaya matahari mudah masuk. Dengan begini, saat siang ruangan di rumah Anda tidak akan butuh cahaya lampu. Kemudian, silakan atur pemakaian lampu di masing-masing ruangan secara bijak agar tidak berlebihan.

2. Membiarkan air keran terbuka sehingga airnya terbuang percuma

Air yang ada di dunia ini memang melimpah. Karena faktanya 2/3 bagian dari bumi adalah air. Namun, bukan berarti ini membuat kita berperilaku tak bertanggung jawab dengan memanfaatkan air tanpa perhitungan yang matang.

Kita juga harus memikirkan generasi berikutnya yang akan membutuhkan sumber daya alam satu ini.

Maka dari itu, saat Anda menyalakan kran di kamar mandi pribadi atau umum, jangan lupa mematikannya. Demikian juga saat mengisi tandon air, lebih baik ukur dengan baik berdasarkan waktu pengisian dan debitnya.

Solusi yang paling mudah adalah menggunakan alat penghenti otomatis yang akan membuat aliran air berhenti saat isi tandon atau bak kamar mandi sudah penuh.

3. Mencuci pakaian dengan muatan tak penuh

Mesin cuci yang merupakan alat elektronik yang sangat penting buat rumah tangga. Biasanya, mesin cuci ini memiliki kapasitas tertentu, ada yang 5 kg, 7 kg, atau 8 kg. Ada juga yang hanya bisa buat 1 - 2 kg saja. Tergantung ukurannya.

Nah, saat menggunakan mesin cuci ini sebaiknya Anda memberikan muatan pakaian secara penuh. Jangan sampai hanya sebagian atau sepertiga saja. Sebab, jika demikian yang dilakukan maka pemakaian listriknya akan menjadi 2-3 kali lipat dari pada seharusnya.

Tentu ini adalah contoh boros energi yang sebenarnya bisa dihindari. Belum lagi masalah pemakaian air selama mencuci pakaian tersebut.

Solusinya, silakan buat jadwal cuci. Jika memang dalam sehari pakaian kotor yang terkumpul belum memenuhi seluruh kapasitas, maka tunggu hari kedua atau ketiga sampai memenuhi kapasitas.

4. Menyalakan televisi padahal tidak ditonton

Televisi merupakan salah satu alat elektronik yang bisa digunakan oleh segala usia, baik anak maupun dewasa. Masalahnya, kebanyakan orang masih menggunakan televisi padahal sedang tidak ditonton. Hal ini merupakan contoh boros energi yang harus dihindari dan dimulai dari sejak dini.

Anda bisa menggunakan fitur timer yang ada di TV jika memang ingin melakukan penghematan. Cara lainnya, segera dimatikan saat sudah tak dipakai atau tidak ditonton.

5. Bermain game sepanjang hari

Bagi sebagian orang, game memang menghibur. Namun, jangan sampai hiburan ini membuat Anda lupa waktu sampai memainkannya sepanjang hari.

Hal ini karena bermain sepanjang hari selain bisa membuat mata dan otak lelah, juga merupakan contoh pemborosan energi.

Solusinya, Anda harus membatasi permainan game. Dari pada main game, lebih baik membuka bisnis saja. Soal modal, kami bersedia memberikan pinjaman.

Baca Juga:

Butuh Dana Tunai Cepat? Dapatkan Sekarang Juga

6. Tetap menyalakan pendingin ruangan (AC) dan kipas angin

Bagi orang yang tinggal di area panas seperti Surabaya, Jakarta, atau yang lain, AC atau pendingin udara adalah salah satu kebutuhan dasar. Mayoritas orang menggunakannya agar bisa nyaman berada di satu ruangan dan melakukan aktivitas tertentu.

Masalahnya, kadang saat bepergian, kebanyakan orang lupa mematikan AC, kipas angin, atau pendingin udara.

Solusi dari contoh boros energi ini sangat mudah. Yakni dengan mematikan begitu tak dipakai, menerapkan timer pada AC, atau membuat rumah dengan banyak ventilasi dan jendela agar angin semilir bisa bebas keluar masuk ruangan.

7. Meletakkan kulkas di tempat yang salah

Di antara benda elektronik yang pasti selalu menancap di stop kontak adalah kulkas. Perawatan yang baik akan membuat pemakaian energinya lebih hemat. Sebaliknya, kesalahan penempatan akan membuat kulkas menyerap daya yang besar.

Kesalahan tersebut adalah dengan tidak memberikan sedikit ruang pemisah antara kulkas dengan dinding. Artinya, kulkasnya dipasang langsung menempel di dinding.

Padahal, hal ini bisa membuat kulkasnya cepat panas karena tidak adanya ventilasi. Akibatnya, barangnya akan menyerap lebih banyak energi.

8. Mengisi daya ponsel semalaman

Hampir setiap orang kini punya ponsel atau smartphone. Punya lebih dari 1 ponsel hanya untuk bergaya saja sudah merupakan contoh pemborosan energi, apalagi jika lupa melepas selesai mengecas.

Daftar contoh boros energi yang sering dilakukan tanpa disadari - mengisi daya ponsel semalaman

Solusinya, segera lepaskan charger dari stop kontak begitu penuh. Pakailah alarm atau timer jika memang Anda takut ketiduran atau lupa.

9. Membiarkan barang elektronik menancap di stop kontak

Ada banyak barang elektronik di rumah, seperti setrika, magic com, laptop, atau yang lainnya. Alat-alat ini membutuhkan listrik agar bisa dinyalakan. Masalahnya, kadang kita lupa melepasnya dan membuat aliran listrik terus mengalir ke masing-masing alat tersebut.

Jika hal semacam ini terus dibiarkan, maka jangan heran bila akan terjadi pembengkakan biaya listrik. Meski Anda sudah menggunakan penghemat listrik sekalipun, ada kemungkinan biayanya tetap besar bila sikap pemborosan tetap dilakukan.

Untuk itu, Anda harus memaksimalkan pemakaian barang elektronik dengan baik. Begitu juga saat Anda butuh dana dan mau meminjam uang, dana tersebut pun harus dimaksimalkan dengan baik agar tidak terjadi pemborosan yang tidak berguna.

Kalau butuh dana, silakan hubungi kami.

Baca Juga:

Dapatkan Pinjaman Dana Tunai Saat Anda Membutuhkannya

10. Contoh sikap boros BBM, menggunakan kendaraan bermotor berlebihan

Jenis energi berikutnya yang sering digunakan secara terus menerus hingga terjadi pemborosan adalah BBM atau bahan bakar minyak.

Contoh pemborosannya di antaranya adalah menggunakan kendaraan roda empat hanya untuk 1 atau 2 orang saja, tidak mau menggunakan kendaraan umum (padahal bisa), menaiki kendaraan hanya untuk berputar-putar tidak jelas, balap liar, dan yang lainnya.

Bila diteruskan, hal semacam ini akan membahayakan buat alam. Tak heran bila kini banyak sekali kendaraan yang menggunakan listrik sebagai solusi penggantian energi bahan bakar minyak atau BBM.

Kami, merupakan perusahaan multifinance yang bisa memberikan solusi kepada Anda yang membutuhkan dana cepat dengan jaminan BPKB kendaraan. Dari pada melakukan contoh boros energi yang tidak bermanfaat buat alam, lebih baik pinjam dana tunai segera dan kembangkan agar menghasilkan.

Pinjaman Dana BFI Finance

Pinjaman dana BFI Finance adalah pinjaman multiguna dengan jaminan BPKB Mobil, Motor dan Sertifikat Rumah.


Anda butuh dana cepat untuk kebutuhan pribadi atau usaha dan lainnya? Dapatkan dana tunai cepat di BFI Finance!

Sumber:

Kumparan.com https://kumparan.com/berita-hari-ini/contoh-boros-energi-hal-yang-sering-dilakukan-tanpa-disadari-1ujzceklwo2/full

Butuh Dana? Lakukan Ini!