10 Rekomendasi Alat Penghemat Listrik, Harga, dan Cara Kerja


Solutif! Dengan alat penghemat listrik Anda bisa mengurangi pembayaran listrik bulanan yang membengkak. Temukan produk terbaiknya dan gunakan segera.

Anda bisa menemukan berbagai pilihan produknya di marketplace. Biar mudah, silakan langsung mencari produknya dengan memanfaatkan fitur sortir terlaris. Jangan lupa baca deskripsi dan review dari pelanggan sebelum membeli.

10 Rekomendasi Alat Penghemat Listrik, Harga, dan Cara Kerja

Kali ini, kami akan memberikan rekomendasi untuk membantu menemukan produk terbaik.

Daftar produk, harga, dan cara kerja penghemat listrik

Daftar produk, harga, dan cara kerja penghemat listrik

Berikut ini adalah beberapa produk yang bisa dipakai untuk menghemat listrik yang ada di rumah atau tempat usaha Anda:

1. HES – Home Electric Saver

HES merupakan produk yang masuk dalam kategori terlaris dan direkomendasikan. Di marketplace ini, harga produk tipe A mulai dari 200 ribuan. Tapi ada juga yang menjualnya seharga 400 ribuan rupiah.

Produk tipe A ini cocok dipakai untuk listrik berdaya 450 sampai 1300 VA. Kalau daya listriknya 2200 sampai 4400 VA, silakan pilih tipe B. Sedangkan untuk daya 5500 sampai 8800 VA, silakan pilih tipe C.

Home electric saver diklaim mampu menghemat pemakaian listrik sampai 50 % dengan pengurangan biaya sekitar 30 % sampai 40 %. Berhati-hatilah saat membeli karena banyak beredar produk palsu.

2. Lumina penghemat listrik

Cara kerja Lumina adalah dengan menghilangkan arus semu, menghemat listrik sampai 40 %, menstabilkan voltase, dan mengurangi tarikan awal.

Produknya terdiri dari dua jenis, yakni yang warnanya biru untuk daya sebesar 450 sampai 4500 watt dan yang warnanya kuning untuk daya sebesar 4400 watt sampai 8800 watt.

Pemakaiannya mudah dan review-nya sangat bagus. Harganya di atas satu juta rupiah di marketplace. Kalau mau beli, berhati-hatilah dengan produk palsu.

Soal harga, produk ini memang cukup mahal. Namun, garansi 5 tahunnya bisa diadu. Maka dari itu, jika memang sangat dibutuhkan, jangan ragu untuk membelinya. Kalau butuh tambahan dana, Anda bisa cari pinjaman dulu. Kami siap membantu.

Baca Juga:

Dapatkan Pinjaman Dana Tunai Saat Anda Membutuhkannya

3. Zenco

Apabila Anda mencari alat penghemat listrik yang harganya murah, maka Zenco adalah salah satu pilihannya. Harga produknya tidak sampai 200 ribu tapi sudah bisa memberikan manfaat maksimal.

Cara kerjanya adalah dengan mengurangi pemakaian daya antara 10 % sampai 40 %. Produk berteknologi Jepang ini bisa menurunkan arus yang berlebihan dan memperbaiki efisiensi jaringan listrik.

Prinsip kerjanya adalah melakukan penghematan tanpa perlu mencuri. Jadi, tidak akan menyalahi aturan PLN.

4. Penghemat listrik merek power star – Saver energy stabilizer PLN original

Alat yang satu ini memiliki desain yang simpel dan mudah digunakan. Harganya hanya sekitar Rp 185.900,- dengan fitur yang cukup menarik.

Alatnya mampu meningkatkan faktor pemakaian daya, melindungi lingkungan, menghemat langsung dari sumber listrik, dan menjaga stabilitas pemakaian listrik. Produk ini lebih cocok digunakan untuk di rumah.

5. LaBanja Kingsaver

Dengan uang 200 ribuan rupiah Anda sudah bisa membeli produk ini. Desainnya sangat simpel dan diklaim mampu menghemat daya sampai 40 %. Selain bisa dipakai untuk rumah tangga, produk ini juga cocok digunakan untuk industri kecil, perkantoran, dan yang lainnya.

Jika Anda punya usaha yang membutuhkan daya listrik besar, penggunaan alat semacam ini tentu sangat direkomendasikan agar tagihan tidak membengkak setiap bulannya.

Biaya operasional pun bisa lebih dihemat dan pada akhirnya akan memaksimalkan keuntungan penjualan.

Salah satu contoh usaha yang membutuhkan daya listrik besar adalah bisnis konveksi karena perlu dynamo atau mesin bordir.

Untuk membantu mengembangkan usaha, kami siap memberikan pinjaman dengan plafon yang tinggi. Anda bisa menghubungi kami untuk info lebih lanjut.

Baca Juga:

Butuh Dana Tunai Cepat? Dapatkan Sekarang Juga

6. Hannesc power saver

Meski harganya hanya 400 ribuan, Hannesc memiliki masa garansi yang cukup panjang, yakni 5 tahunan. Bahkan, Anda juga bisa mendapatkan garansi uang kembali 100 % dari toko bila penghematan dayanya tidak 25 % sampai 45 %.

Tentu, hal tersebut menjadi salah satu bentuk komitmen penjual yang menarik buat para calon pembeli.

Desain produknya sangat ramping, simpel, dan tidak menghabiskan tempat. Selain bisa menghemat daya, Hannesc power saver juga menjadi solusi buat sekering meteran yang sering turun atau drop.

Produknya juga bisa menstabilkan voltase arus sehingga akan menjaga keawetan produk elektronik di rumah.

7. Electricity saving box

Inilah produk termurah yang sangat laris di marketplace. Anda bisa menggunakannya di rumah, apartemen, warung, hingga kos. Pemasangannya sangat mudah dan desainnya sangat simpel. Meski begitu, produknya bisa digunakan pada daya maksimal 32000 watt.

Pemakaian sumber energi lebih efisien sampai 40 % dengan persentase penghemat listrik mencapai 75 %. Electricity saving box ini tidak menyalahi aturan PLN dan bisa dipakai untuk token maupun pasca bayar.

8. Penghemat listrik enter Indonesia

Alat ini sudah sangat terkenal di Indonesia. Kalau cari di marketplace, Anda akan menemukan beberapa produk pilihan dengan harga beragam. Mulai dari 300 ribuan sampai lebih dari 1 jutaan.

Enter Indonesia merupakan salah satu produk terbaik di kelasnya. Garansinya 5 tahun dengan ketentuan rusak diganti dengan yang baru. Penghematan yang dilakukan antara 10 % sampai 40 % per bulan.

Kemampuan lainnya adalah bisa menghemat pemakaian barang elektronik dan peralatan listrik lainnya. Produknya legal dan tidak merusak segel PLN. Pengguna hanya perlu beli 1 untuk seluruh instalasi. Jadi, tidak 1 MCB 1 alat.

Dayanya antara 450 sampai 4400 watt dengan voltase 100 sampai 250 volt. Masa pakainya antara 5 – 7 tahun dengan konsumsi listrik hanya 1 watt.

9. Dragon power

Sama dengan HES, alat ini juga terbagi dalam beberapa tipe. Harganya sekitar 300 ribuan sehingga cukup terjangkau.

Dragon power merupakan produk penghemat listrik yang bekerja pada daya 450 sampai 1300 watt khusus untuk tipe R1. Usahakan untuk tidak memasang alat ini pada stop kontak yang sudah kendor.

Bentuknya cukup simpel dengan colokan berbentuk bulat yang cocok digunakan pada stop kontak yang sering digunakan di Indonesia.

10. I-SORJ Soft Starter 2A/440 W – Internasional SORJ

Beban maksimumnya adalah 440 watt dan bahannya ABS sehingga aman terhadap api. Produk yang sudah mengantongi SNI ini sangat murah. Hanya dengan uang 60 ribuan, Anda sudah bisa mendapatkan produknya.

Kegunaan dan keunggulan alat penghemat listrik

Kegunaan dan keunggulan alat penghemat listrik

Mayoritas orang masih ragu untuk menggunakan produk semacam ini karena khawatir produknya bohong atau tidak aman. Namun perlu diketahui bahwa cara kerja penghemat listrik ini digolongkan aman dengan keunggulan di bawah ini:

  • Menstabilkan arus dalam perangkat elektronik.
  • Mampu meningkatkan efisiensi jaringan listrik.
  • Mencegah terjadinya korsleting.
  • Menjaga arus listrik di dalam rumah khusus untuk penggunaan kelas rumah tangga.

Itulah beberapa rekomendasi dan keunggulan alat penghemat listrik. Jika Anda sudah yakin untuk membeli tapi terhalang dana, maka silakan ajukan pinjaman kepada kami. Anda bisa memilih jaminan dan nominal plafonnya sendiri.

Pinjaman Dana BFI Finance

Pinjaman dana BFI Finance adalah pinjaman multiguna dengan jaminan BPKB Mobil, Motor dan Sertifikat Rumah.


Anda butuh dana cepat untuk kebutuhan pribadi atau usaha dan lainnya? Dapatkan dana tunai cepat di BFI Finance!

Sumber:

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/search?keyword=penghemat%20listrik&page=0&sortBy=sales

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/LUMINA-Alat-Penghemat-Listrik-i.10640709.1448011412

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/LaBanja-Kingsaver-Penghemat-Listrik-Hingga-40--i.25224199.1343952074

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/Penghemat-Listrik-Merk-Power-Star-Saver-Energy-Stabilizer-PLN-Original-i.39549082.6917089133

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/Penghemat-Listrik-25-45-Utk-2200Watt-HANNESC-Power-Saver-Teknologi-Jerman-i.15608659.187049489

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/Alat-Penghemat-Listrik-Hemat-75-Tagihan-Pulsa-Listrik-Token-Voucher-Meteran-Bulanan-i.5058193.1098163485

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/search?keyword=penghemat%20listrik%20enter%20indonesia

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/Penawaran-Spesial-Dragon-Power-Penghemat-Listrik-Type-R-1-(Untuk-Daya-Watt)-Terlaris-i.135780039.9514255094

Shopee.co.id. https://shopee.co.id/search?keyword=penghemat%20listrik%20international%20sorj

Tokopedia.com. https://www.tokopedia.com/multi88/penghemat-listrik-zenco-psx-20a-4400w

Butuh Dana? Lakukan Ini!