10 Usaha dengan Modal 100 Juta Anti Rugi Cepat BEP


Yuk buka usaha dengan modal 100 juta biar uangnya muter dan dapat penghasilan lebih banyak. Pilih bisnis yang anti gagal agar BEP-nya cepat.

Tak usah bingung soal pilihan bisnisnya. Kami akan memberikan beberapa rekomendasi bisnis yang pasti laku dan anti rugi.

Selamat menyimak artikel ini sampai selesai.

Usaha dengan Modal 100 Juta Anti Rugi Cepat BEP

Ide usaha dengan modal 100 juta

Ada banyak sekali jenis usaha yang bisa dibuka dengan dana 100 juta. Anda bahkan bisa langsung buka bisnis dengan konsep yang matang, rencana yang jelas, dan berskala besar.

Ide usaha dengan modal 100 juta

Di bawah ini adalah beberapa pilihan bisnis modal 100 juta yang dapat Anda coba:

1. Mendirikan konveksi sendiri

Fashion kini menjadi bisnis yang sangat menjanjikan sebab sandang merupakan kebutuhan pokok manusia. Nah, dengan uang 100 juta, Anda bisa membuat usaha konveksi atau garmen sendiri.

Untuk memulai bisnis ini, peralatannya cukup simpel, yakni mesin jahit beberapa unit, benang, dan bahan. Siapkan juga dana operasional untuk menggaji karyawan dan membayar listrik.

Selain itu, Anda juga perlu menyediakan lahan yang luas untuk memotong bahan dan menjahit pakaiannya. Bila perlu, buatlah showroom untuk memamerkan produk Anda.

2. Membuka toko pakaian

Apabila membuat konveksi terasa ribet, maka silakan langsung buat toko pakaian. Pilih produk yang fast move seperti pakaian bayi, anak, atau busana muslim/muslimah.

Masyarakat Indonesia yang mayoritas muslim menjadi pangsa pasar yang cukup menjanjikan untuk berjualan produk pakaian semacam ini.

Yang Anda perlukan adalah membuat toko dengan desain menarik untuk display pakaian. Kemudian melengkapi peralatan seperti patung, hanger baju, meja admin, dll.

Untuk sewa tempat dan desain ruangan, Anda mungkin membutuhkan uang 30 jutaan rupiah. Sisanya bisa dipakai untuk promo dan melengkapi koleksi produknya.

Baca Juga:

Butuh Dana Tunai Cepat? Dapatkan Sekarang Juga

3. Toko sembako konsep minimarket (bisa grosir)

Usaha dengan modal 100 juta berikutnya adalah toko sembako lengkap dengan konsep minimarket. Alih-alih membeli franchise minimarket yang harganya cukup mahal, Anda bisa membangun toko dan membuat merek sendiri.

Temukan supplier yang pas supaya bisa menjual produknya dengan harga murah. Kalau bisa, pastikan Anda bisa berjualan secara grosir sehingga menjadi tempat kulakan buat toko kelontong di sekitar Anda.

Dengan begini, perputaran uangnya akan cepat dan BEP-nya juga akan cepat.

4. Ternak ikan skala besar

Selain bisnis berbasis sandang dan pangan, ternyata uang 100 juta juga bisa Anda gunakan untuk membuka usaha peternakan. Salah satu bisnis yang paling menjanjikan adalah ternak ikan dengan skala besar.

Anda butuh kolam di lahan yang cukup luas untuk melakukan bisnis ini. Kalau tidak punya sendiri lahannya, maka silakan sewa dan anggarkan dana yang sesuai.

Pilihlah ikan yang paling banyak peminatnya, mudah dirawat, dan yang paling penting menguntungkan. Contohnya nila, udang, patin, lele, dan yang lainnya.

Dengan uang 100 juta, Anda bisa beternak lebih dari 1 jenis ikan dengan total ribuan sampai puluh ribuan ekor. Agar saat panen tidak bingung mencari pembeli, bekerja samalah dengan dinas peternakan atau lembaga-lembaga tertentu.

5. Supplier gas LPG

Sebagai supplier, tentu Anda harus memiliki produk dalam jumlah banyak. Maka dari itu, untuk memulai bisnisnya, silakan siapkan lokasi yang mudah diakses dan cukup luas.

Bila biaya sewanya adalah 20 jutaan per tahun dan gaji karyawan menghabiskan dana Rp 5.000.000,-, maka sisanya bisa fokus dekorasi ruangan dan melengkapi produk.

Anda juga butuh alat transportasi untuk membuka bisnis ini, misalnya pick up atau truk. Untuk melengkapi kebutuhan ini, kami siap membantu dengan memberikan pinjaman. Agunannya adalah BPKB mobil dengan pencairan cepat sampai ratusan juta rupiah.

Pinjaman Dana BFI Finance

Pinjaman dana BFI Finance adalah pinjaman multiguna dengan jaminan BPKB Mobil, Motor dan Sertifikat Rumah.


Anda butuh dana cepat untuk kebutuhan pribadi atau usaha dan lainnya? Dapatkan dana tunai cepat di BFI Finance!

6. Sewa laptop dan komputer

Di era digital seperti sekarang, persewaan komputer dan laptop ternyata masih menguntungkan. Biasanya, jasa ini juga ditawarkan bersama dengan perangkat lain seperti LCD proyektor.

Karena basis bisnisnya adalah jasa, maka jelas perhitungan keuntungannya juga besar.

Untuk memulai usaha jasa sewa laptop, komputer, dan proyektor Anda tinggal membeli perlengkapan dan menyimpannya di ruang yang aman.

Agar bisnisnya laris, silakan bekerja sama dengan perusahaan, hotel, atau instansi tertentu. Siapa tahu mereka sedang ada proyek pelatihan dan membutuhkan unit laptop, komputer, atau LCD proyektor.

Selain pasar corporate, Anda juga bisa menyasar pasar perorangan. Misalnya, anak sekolah, mahasiswa, hingga karyawan swasta.

Baca Juga:

Dapatkan Pinjaman Dana Tunai Saat Anda Membutuhkannya

7. Jasa animasi

Animasi memiliki prospek yang cerah di masa depan. Pasalnya, ada banyak perusahaan, konten kreator, hingga pemilik toko online yang suka menggunakan jasa animator untuk membuat iklan hingga logo.

Dengan skill dan studio animasi lengkap, Anda bahkan bisa membuat channel Youtube sendiri. Niche animasi ini memiliki potensi yang luar biasa di Indonesia. Hal ini karena kebanyakan anak Indonesia suka menonton kartun.

Alih-alih menonton Cocomelon dan Pinkfong yang berbahasa inggris, Anda bisa menciptakan tokoh animasi yang asli Indonesia dengan bahasa Indonesia buat tontonan mereka.

8. Bengkel kendaraan

Untuk membuka bengkel, Anda tidak perlu punya skill reparasi mobil atau motor. Sebaliknya, silakan pekerjakan karyawan untuk melakukan pekerjaan tersebut. Sementara itu, Anda bisa fokus untuk menjaga toko spare part kendaraannya dan mengelola bisnisnya secara keseluruhan.

Untuk memulai usaha dengan modal 100 juta ini, Anda butuh membangun bengkel, toko untuk spare part, dan menggaji karyawan.

Bila Anda menginginkan skala usaha yang lebih besar, maka ada kemungkinan terjadi pembengkakan modal.

Jika hal tersebut terjadi, maka silakan ajukan pinjaman kepada kami dengan mengisi formulir pengajuan secara online. Kami, BFI Finance, menawarkan pinjaman dengan plafon yang tinggi, dari puluhan hingga ratusan juta rupiah.

Prosesnya juga cepat sehingga Anda bisa langsung memakai dananya untuk mengembangkan usaha.

Dapatkan Dana Tunai Cepat Dan Mudah

Cicilan Rendah

Dapatkan pinjaman dana dengan cicilan termurah di Indonesia

Tanpa Survey

Cairkan dana Anda tanpa perlu lewati proses survey kendaraan

Proses Cepat

Dana bisa cair diseluruh Indonesia dalam waktu hanya sehari saja

9. Fotokopi, ATK, dan penjilidan

Kalau hanya skala kecil, maka Anda bisa membuka bisnis ini dengan modal 25 jutaan rupiah. Namun dengan uang 100 jutaan, Anda bisa membuat skala bisnis yang lebih besar dengan rencana matang.

Perlengkapan yang dapat dibeli dari dana ini juga lebih berkualitas sehingga biaya perawatannya tidak terlalu besar.

Misalnya, Anda membeli 2 mesin fotokopi seharga 26 jutaan. Kemudian, sisa uangnya dipakai untuk sewa lokasi, dekorasi ruangan, membeli etalase, hingga menggenapi kebutuhan ATK.

10. Franchise modal 100 juta

Jika memulai bisnis sendiri terasa ribet, maka solusinya adalah membeli franchise. Ada banyak sekali peluang usaha waralaba yang dapat dibeli dengan uang 100 juta rupiah. Di antaranya adalah usaha kuliner modal kecil aneka produk dan kedai/kafe kopi kekinian yang sedang hits.

Tips menjalankan bisnis dengan modal 100 juta

Tips menjalankan bisnis dengan modal 100 juta

Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat memilih dan menjalankan bisnis bermodal 100 jutaan:

  1. Kenali kebutuhan pasar, lakukan riset secara mendalam.
  2. Pilihlah lokasi yang strategis.
  3. Lakukan dengan serius dan yakin. Curahkan segenap hati dan ide untuk membuka usahanya.
  4. Branding itu penting.
  5. Penuhi kebutuhan modalnya sampai usahanya bisa berjalan dengan lancar.

Itulah beberapa pilihan usaha dengan modal 100 juta dan tips sederhana supaya sukses menjalankannya. Terakhir, kami siap membantu bila Anda butuh suntikan dana cepat. Silakan isi formulir di bawah agar dapat langsung kami proses.

BFI Finance

Dapatkan Pinjaman Cepat Dalam Sehari

Mobil Motor 2022 BFI Finance Page
Rp

Sumber:

Tokopedia.com https://www.tokopedia.com/find/mesin-fotocopy-baru

Butuh Dana? Lakukan Ini!